Sabtu, Mei 24, 2008

Sosoknya menenangkan

Terakhir bertemu dua minggu lalu, tapi senyuman hangatnya masih melekat di pikiranku sampai sekarang ini. Rambutnya lebih pendek dan tampak lebih kurus dari pertemuan sebelumnya. Tapi yang tak berubah adalah raut wajah manisnya dengan aksen kumis rapi yang membuat dia tampak simpatik.

Masih dengan teman setianya, beberapa mainan kecil canggih, notebook, minuman beralkohol, dan sebungkus rokok yang kali ini tidak seperti biasa yang dia miliki. Hanya sekedar berbincang dan diskusi kecil sudah membuat aku terobati dari rasa rinduku padanya. Di dalam hati hanya memohon agar waktu tidak cepat berlalu agar aku bisa berlama-lama dengannya. Walaupun hanya saling diam, buatku itu juga sudah cukup, karena dengan kebersamaan yang ada sudah membuatku sangat nyaman. Aku pun tak pernah khawatir apabila tidak diajak ngobrol dengannya, karena aku tidak akan melewati waktu yang ada untuk memandangi wajahnya dan kurekam di memori pikiranku, sehingga saat ku rindu, aku tinggal memutar rekamanku itu untuk membayangkan wajahnya.

Entah mengapa aku bisa mencintainya sedalam itu. Untukku dia adalah hutan, menyejukkan, damai, misterius tapi tetap membuatku terasa aman. Aku tak peduli bagaimana perasaannya terhadapku, yang terpenting dia sudah mengetahui apa yang aku rasakan padanya. Cukup dengan sosoknya yang kupinjam untuk tenangkan batin ini, karena seutuhnya dia hanya milik Ilahi dan aku hanya nikmati anugerah dari Ilahi itu sebatas aku bisa dan aku mampu
.

2 komentar:

Yasinta mengatakan...

gile nich tulisan bikin gue tersayat-sayat....(hayah...), tapi suer gue bingung dari mana dia dapat kata-kata begitu, ato mungkin pas nulis dia lagi kesambet kali?

Ika Nuri mengatakan...

Embeeerrrr.....

Ikan Hiu Makan Tomat, Thank You Very Much

Semua ini hanya ekspresi jiwa dan pikiran sendiri yang ingin bebas, dengan norma kesopanan yang masih dijunjung guna tidak menyakiti orang lain. Tidak dilarang berkomentar atau mengkritik, hanya di sini dilarang iri dan sirik. Jika sirik dan iri, silahkan bikin Blog saja.