Jejeran batang pohon dengan dedaunan yang rindang, warna daun yang hijau kekuningan yang terkena sinar matahari, semak diantara batang pohon memamerkan kesunyian yang tenang. Membuat saya tidak melepaskan pandangan ke gambar wallpaper yang terpasang.
Kira-kira panjangnya 8 meter dan tingginya 3 meter wallpaper itu terpasang pada sisi dinding gedung. Mengalahkan perhatian saya untuk melihat tanaman yang benar hidup yang tertanam di taman kecil dalam gedung dan lebih memilih memandangi gambar wallpaper itu. Wah, andai saja Jakarta keadaannya lebih hijau dan udaranya sesejuk seperti hutan yang ada di gambar itu, mungkin saya akan menikmatinya setiap hari dengan berjalan kaki untuk melakukan aktifitas setiap harinya, sehingga saya tak menjumpai suasana Jakarta yang macet, panas dan berpolusi. Ah, pastinya ini tidak mungkin terjadi, saya hanya berandai-andai saja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar