Minggu, Juni 22, 2008

Sekilas Bakti Sosial Eson Pahatonka 4

Acara bakti sosial yang dilakukan oleh gabungan dari beberapa milis pecinta alam (Pangrango.com, Nature Trekker Indonesia, Merbabu.com, High Camp, Komunitas Pendaki) yang di koordinasikan oleh teman-teman Wounded Knee ini dilaksanakan di Desa Gobang, Kecamatan Rumpin, Bogor. Kira-kira 1,5 jam perjalanan dari Bogor untuk mencapai desa ini, kondisi desa ini masih bisa dibilang cukup asri dengan adanya lahan sawah diantara perumahan penduduknya. Udaranya masih bersih dari polusi karena fasilitas transportasi umum sangat sedikit sekali dijumpai, sehingga saat menjelang malam (18.00wib) pun akan sulit mendapatkan angkutan umum, kecuali kendaraan pribadi dan itupun kebanyakan hanya motor dan sepeda.

Bakti sosial ini dilakukan setiap setahun sekali oleh teman-teman yang terkumpul di komunitas pecinta alam ini. Acara yang dilakukan pada tahun ini merupakan kegiatan bakti sosial yang ke-4 yang mempunyai tema “Bumiku Rumahku”, yang didalamnya terdapat 2 pokok acara yaitu :
1. Melek lingkungan melalui pendidikan sains alam bebas untuk siswa sekolah dasar
2. Pemberdayaan masyarakat untuk peduli akan lingkungan hidup

Acara bakti sosial berjalan dengan baik sesuai dengan rencana panitia dan koordinator acara. Diterima dengan baik oleh anak-anak murid SD Gobang (Kelas 1 s/d kelas 6) yang menjadi peserta diacara ini. Minat anak-anak SD Gobang untuk mengikuti pendidikan sains alam bebas ini sangat besar sekali dengan terlihatnya mimik wajah dan tingkah laku mereka yang gembira mengikuti semua sajian acara yang diberikan oleh panitia acara. Mulai dari menonton film pendidikan, cerita anak, origami, mewarnai, sampai games sains. Acara penyuluhan pembudidayaan jamur tiram untuk warga pun berjalan dengan baik dengan tidak kalah minat dan rasa keingintahuan warga terlihat diwajah mereka, dimana penyuluhan ini dilaksanakan bertujuan untuk memberikan manfaat pembudidayaan yang dapat dijadikan salah satu sumber pendapatan dengan membudidayakan jamur yang dapat di-supply ke kota dimana teman-teman pencinta alam ini menyiapkan tempat untuk menampung jamur-jamur yang sudah siap untuk dijual sehingga menghasilkan uang, sehingga para warga desa rumpin pun akan mendapatkan penghasilan.


Gambaran keadaan bakti sosial Eson Pahantonka 4, Rumpin, Bogor. Diawali dengan pembagian bubur kacang hijau kepada anak-anak SD Gobang sebelum mereka melakukan games sains, dan kegiatan anak-anak SD kelas 2 dan 3 yang sedang belajar origami (melipat kertas).




























Tidak ada komentar:

Ikan Hiu Makan Tomat, Thank You Very Much

Semua ini hanya ekspresi jiwa dan pikiran sendiri yang ingin bebas, dengan norma kesopanan yang masih dijunjung guna tidak menyakiti orang lain. Tidak dilarang berkomentar atau mengkritik, hanya di sini dilarang iri dan sirik. Jika sirik dan iri, silahkan bikin Blog saja.